Football5Star.com, Indonesia – Antoine Griezmann menjadi salah satu pahlawan Atletico Madrid di markas AC Milan dinihari tadi. Pemain asal Prancis itu menyumbang satu gol dan membawa Los Rojiblancos membawa pulang poin penuh.
Meski sukses mengakhiri puasa golnya, Griezmann mengaku tak puas. Ia merasa masih belum mencapai level permainan terbaiknya semenjak kembali ke Atletico.

“Saya tentu berharap akan bisa kembali ke level permainan terbaik secepat mungkin. Ada banyak perubahan dan saya tidak punya banyak waktu untuk beradaptasi karena kepindahan saya baru terjadi di hari terakhir bursa transfer,” tutur Griezmann kepada Movistar.
“Saya ingin bisa segera menjalani adaptasi karena pelatih dan rekan-rekan setim membutuhkan jasa saya. Malam spesial seperti ini tentu akan membantu proses adaptasi saya,” imbuh pemain berusia 30 tahun tersebut.
ANTOINE GRIEZMANN INGIN BUAT SUPORTER ATLETICO BAHAGIA
Lebih lanjut, Griezmann mengatakan bahwa kebahagiaan suporter menjadi motivasi terbesarnya bersama Los Rojiblancos musim ini. Ia berjanji bakal berusaha keras agar bisa kembali ke performa terbaik dan membuat para suporter bangga.
“Para suporter tentu senang melihat performa saya di pertandingan ini. Saya ingin membuat mereka merasa bahagia dan bangga dengan kehadiran saya di sini.”

“Kemenangan ini akan membuat para suporter bisa tidur dengan nyenyak dan senang. Satu-satunya tujuan saya kembali ke sini adalah membahagiakan para suporter,” tuntas Griezmann.
Kemenangan di markas AC Milan membuat Atletico berhasil naik ke posisi kedua klasemen grup B dengan perolehan empat poin. Mereka berjarak dua angka dari Liverpool yang duduk di posisi pertama.