Football5Star.com, Indonesia – Kabar buruk menimpa Chelsea karena bek kiri andalan mereka, Ben Chilwell harus menepi lebih lama yang diperkirakan. Pemain timnas Inggris itu diprediksi akan menepi sampai akhir musim 2021-22.
Chilwell menderita cedera saat laga melawan Juventus di Liga Champions November lalu. Awalnya, dia diperkirakan akan menepi selama enam pekan dan akan melakukan rehabilitasi.

Tapi, Chelsea mengkonfirmasi bahwa proses rehabilitasi itu gagal menghasilkan proses yang berarti dan membuat Chilwell harus melakukan operasi.
“Setelah cedera lutut dalam pertandingan melawan Juventus, departemen medis Chelsea, bekerja sama dengan spesialis lutut mereka, mengambil keputusan untuk mencoba pendekatan rehabilitasi konservatif,” tulis pernyataan The Blues seperti dikutip Football5Star.com dari laman resmi klub.
“Sayangnya Ben tidak dapat berkembang dan secara kolektif keputusan telah diambil untuk melanjutkannya minggu ini dengan operasi.”
Chelsea tak mengumumkan berapa lama Chilwell akan menepi, tapi ESPN melaporkan bahwa eks pemain Leicester itu akan menepi sampai akhir musim.
Chelsea Cari Pengganti Ben Chilwell

Dengan cederanya Chilwell, The Blues saat ini hanya memiliki satu pemain bek kiri murni, yakni Marcos Alonso. Karena hal ini, Daily Mail melaporkan bahwa Chelsea mengincar bek kiri Everton, Lucas Digne untuk menggantikan Chilwell.
Peluang merekrut Digne sangat besar karena pemain asal Prancis itu kini terpinggirkan dari skuat Rafael Benitez. Namun Chelsea harus mendapatkan persaingan dari Inter yang juga tertarik dengannya.
Selain Digne, Chelsea juga dikabarkan mengincar Sergino Dest dari Barcelona, dan pemain Ajax, Nicolas Tagliafico. Atau mereka bisa saja memulangkan Emerson Palmieri yang kini dipinjamkan ke Lyon.