Football5Star.com, Indonesia – Pemain Manchester United, Bruno Fernandes, menegaskan bahwa dirinya tak tahu soal masa depan Cristiano Ronaldo. Tapi apapun keputusan Ronaldo, Bruno meminta orang-orang termasuk rekan-rekan timnya menghormati keputusannya.
Ronaldo mencoba untuk keluar dari United sepanjang musim panas ini demi bermain di Liga Champions, namun tak ada klub yang mau meminangnya.
Setan Merah baru saja berhasil menang melawan Liverpol 2-1, (23/8/22) dan Ronaldo hanya masuk menjadi pemain pengganti dan cuma bermain empat menit.

Bruno mengatakan bahwa dirinya tak tahu masa depan rekan senegaranya itu, dan dia yakin Ronaldo akan menjelaskan semuanya.
“Ada banyak spekulasi. Saya mungkin tahu satu atau lain hal, tetapi saya tidak akan menjadi orang yang akan mengatakannya,” kata Bruno seperti dikutip Football5Star.com dari Daily Mail.
“Untuk saat ini dia adalah pemain United, saya tidak tahu tentang masa depannya, apakah dia akan pergi atau tidak.
“Seperti yang dia katakan, dia akan segera berbicara dan mereka akan punya waktu untuk mendengar kata-katanya dan apa yang dia katakan.
“Dia bisa melanjutkan di level tinggi dan memberi kami banyak gol, tetapi itu adalah keputusannya. Kami harus menghormati apa yang ingin dia lakukan.
“Jika dia akan bertahan, kami akan senang tentang itu, jika dia akan pergi karena dia pikir itu yang terbaik untuknya, saya pribadi akan senang untuknya.”
Bruno Fernandes Soal Casemiro

Manchester United baru saja merekrut Casemiro dari Real Madrid dengan biaya yang bisa mencapai 70 juta euro. Bruno berkomentar soal pemain timnas Brasil itu.
“Saya pikir Casemiro adalah pemain hebat dan akan menambah banyak hal bagus untuk kami,” ujar Bruno.
“Kami sangat senang memilikinya. Tentu saja, kami tahu dia punya mentalitas yang bagus, kami tahu dia telah menunjukkannya di Madrid dan kami harap dia bisa menunjukkan level yang sama seperti saat dia di Madrid.”