
Football5Star.com, Indonesia – Pemain Real Madrid, Eden Hazard, lagi-lagi menderita cedera walaupun sebelumnya sudah bisa bermain melawan Elche. Hazard kali ini menderita cedera psoas kanan.
Hazard baru saja kembali dari cedera saat Madrid berhasil mengalahkan Elche dengan skor 2-1, (13/2/21). Hazard bermain 15 menit di laga itu. Namun pada hari ini dikonfirmasi bahwa pemain timnas Belgia itu tidak mengikuti sesi latihan dan menderita cedera lagi. Dengan begitu, Hazard akan absen di laga babak 16 besar leg kedua melawan Atalanta tengah pekan ini.

“Ada sesuatu yang terjadi padanya. Dia tidak pernah cedera dalam kariernya dan ini hal baru baginya. Saya tidak bisa menjelaskan lebih lanjut. Kami semua ingin membantunya. Kuharap dia segera bersama kami,” ucap Zinedine Zidane seperti dilansir Football5Star.com dari Marca.
Musim ini Eden Hazard datang dengan keadaan cedera. Dia baru bermain pada akhir Oktober melawan Borussia Moenchengladbach, dan cedera lagi sebulan kemudian. Dia kembali pada awal tahun dan kembali cedera pada akhir Januari. Total musim ini Hazard baru bermain 14 kali di semua kompetisi.
“Eden tidak beruntung sejak dia tiba. Saya sedih untuknya. Dia pemain top yang bisa banyak membantu kami. Dia sedih karena dia ingin membuktikan bahwa dia seorang bintang. Kami sedang memikirkan apa yang terjadi padanya. Kami ingin membantunya. Mudah-mudahan dia akan segera pulih,” kata rekan timnya, Karim Benzema.
[better-ads type=’banner’ banner=’156436′ ]