Malaysia Tekuk Filipina, Dion Cools Masih Kesal dengan Indonesia

BACA JUGA

Football5star.com Indonesia – Kenangan buruk bek timnas Malaysia, Dion Cools, terpanggil setelah kemenangan atas Filipina di Stadion Nasional, Kallang, Singapura, Rabu (23/3/2022). Pasalnya, tiga bulan lalu di tempat yang sama, Cools dibuat kecewa hingga marah akibat kekalahan telak 1-4 dari timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Ketika itu, Cools baru datang dari Eropa untuk bergabung bersama rekan setimnya. Dia tak bisa bermain sejak awal turnamen disebabkan masih harus membela klubnya, FC Midtjylland, di Liga Denmark.

- Advertisement -
Dion Cools merasa jadi sebab Tan Cheng Hoe mundur dari timnas Malaysia.
fam.org.my

Apa mau dikata, dalam laga perdana bersama Malaysia di Piala AFF 2020, Cools justru harus menelan pil pahit. Harimau Malaya dikalahkan Indonesia dengan skor mencolok, 1-4, pada laga terakhir fase grup. Hasil itu membuat mereka gagal melangkah ke babak semifinal.

“Terakhir kali aku ke sini, aku sangat kecewa dan marah pada saat bersamaan. Itu (kekalahan telak dari Indonesia) adalah kenangan buruk. Namun, kami mampu mengubah kenangan buruk itu menjadi memori baik pada hari ini,” ucap Cools selepas laga melawan Filipina, dikutip Football5star dari ESPN.

- Advertisement -
Dikawal Dion Cools, Elkan Baggott gol Timnas Indonesia vs Malaysia Piala AFF 2020 - Affsuzukicup
Affsuzukicup.com

Dion Cools Nilai Permainan Timnas Malaysia Sudah Berkembang

Kembali pertama kali bersama Harimau Malaya setelah gelaran Piala AFF 2020, Cools tampil baik sebagai bek kanan ketika menghadapi Filipina. Malaysia menang 2-0 pada laga perdana turnamen segitiga, FAS Tri-Nations Series 2022, itu.

Dua gol timnas Malaysia ke gawang Filipina pada laga debut pelatih asal Korea Selatan, Kim Pan-gon, itu dilesakkan Akhyar Rashid. Sementara, Dion Cools dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam laga tersebut.

- Advertisement -
Timnas Malaysia vs FIlipina Maret 2022 - Facebook FAM
Facebook FAM

“Aku rasa ini permainan kolektif yang indah. Kami menghancurkan mereka dan bahkan bisa lebih dari 2-0. Jadi, ini hasil positif dan aku harap teman-teman meneruskan perjuangan ini,” bilang pemain yang baru dipinjamkan ke klub Belgia, Zulte Waregem, pada Januari lalu itu.

“Aku senang bisa bermain baik. Senang juga melihat semuanya tampil dalam performa level tinggi. Jika kita bisa sama-sama naik ke level yang lebih tinggi, itu akan lebih baik. Aku dengan pengalamanku akan membantu rekan setim. Jika mereka mau mendengarkan, kami bisa menciptakan sesuatu yang indah bersama-sama,” sebut dia memungkasi.

- Advertisement -

More From Author

- Advertisement -

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img