Football5Star.com, Indonesia – Akhirnya teka-teki di mana Premier League musim depan akan tayang di Indonesia sudah terjawab. EMTEK Group mengumumkan diri sebagai pemegang hak siar yang baru. Kepastian ini diumumkan pihak EMTEK Group pada Selasa (5/4/22).
Seperti yang diketahui, Mola TV sudah mengumumkan bahwa musim 2021-22 adalah musim terakhir mereka memegang hak siar Premier League. Dan untuk tiga tahun ke depan, EMTEK Group akan menjadi pemegang hak siar yang baru.

“Tayangan (Premier League) untuk tiga musim depan sampai ke 2025 dan akan ditayangkan melalui multi platform di media-media yang ada di EMTEK Group,” ucap Managing Director Vidio, Monika Rudijono lewat keterangannya secara virtual, Selasa (5/4/22).
Vidio akan menyiarkan 380 pertandingan Premier League. Selain itu pertandingan Premier League juga akan ditayangkan lewat saluran televisi, SCTV dan O’Channel.
Tiga minggu yang lalu, EMTEK Group juga sudah mengumumkan bahwa mereka memegang hak siar untuk Piala Dunia 2022.
Premier League Berjalan Seru Musim Ini

Musim ini, Liga Inggris hanya menyisakan 8 pekan lagi dan kini baik perebutan gelar juara maupun perebutan empat besar berlajan sangat menarik.
Manchester City berada di puncak klasemen dengan 73 poin. Tapi Liverpool tepat berada di bawahnya dengan 72 poin.
Lalu ada perebutan empat besar yang diperebutkan Tottenham, Arsenal, West Ham, Manchester United dan Wolves. Kelima tim itu hanya terpisahkan 5 poin saja dari posisi ke-4 sampai posisi ke-8.
Jangan lupakan juga perjuangan tim di zona degradasi. Ada Norwich, Burnley, Watford dan Everton yang berjuang untuk lolos dari degradasi.