Football5Star.com, Indonesia – Bek AC Milan, Fikayo Tomori, berharap timnya bisa menjadi juara Liga Champions seperti eks klubnya, Chelsea. Tomori juga berbicara soal peluangnya pulang ke Chelsea.
Tomori dipermanenkan oleh Milan musim panas ini dari Chelsea setelah 6 bulan berstatus pemain pinjaman. Pemain kelahiran Kanada itu tak tahu apakah dirinya bisa kembali ke Chelsea, klub yang membesarkannya.
Namun yang pasti, Tomori ingin Milan seperti Chelsea musim lalu, bisa menjadi juara Liga Champions.
“Saya tidak tahu (kembali ke Chelsea), saya mencintai Milan, saya senang berada di sini, Chelsea adalah bagian besar dalam hidup saya, 15-16 tahun. Saya pikir saya berhasil memiliki mimpi itu. Bermain di Stamford Bridge, bermain di Liga Inggris dan Liga Champions,” ucap Tomori seperti dikutip Football5Star.com dari DAZN.
Dia melanjutkan, “Saat ini saya sangat bahagia di Milan. Kami kembali ke Liga Champions, semuanya benar-benar positif, semoga seperti Chelsea, kami bisa memenangkannya.”
Fikayo Tomori: Saya Masih Berhubungan dengan Tammy Abraham.
Tomori dan Abraham merupakan produk asli akademi Chelsea. Keduanya kini sama-sama bermain di Serie A dengan Abraham bermain di AS Roma. Tomori masih menjaga hubungan dengannya.
“Kami berbicara hampir setiap hari, kami bermain untuk Chelsea sejak kami berusia tujuh tahun, kami berhasil masuk ke tim utama. Tumbuh dewasa, Anda ingin berada di sana, tetapi Anda tidak yakin apakah itu akan terjadi,” kata Tomori.
Dia melanjutkan, “Ketika saya mencetak gol pertama saya, dia mencetak hat-trick, itu adalah hari terbaik bagi kami. Mason (Mount) juga mencetak gol, itu gila.”