Football5Star.com, Indonesia – Carlos Fortes berhasil membawa Arema FC mengalahkan Madura United di Stadion Ngurah Rai pada Jumat (18/2) malam WIB. Gol Fortes membuat partai Liga 1 antara Arema vs Madura United usai dengan skor 1-0.
Kedua tim mengawali pertandingan dengan inisiatif serangan tinggi. Baik Arema maupun Madura United sama-sama mendapat sejumlah peluang di 10 menit pembuka.
Singo Edan menjadi tim pertama yang berhasil memecah kebuntuan. Pada menit ke-15, Carlos Fortes sukses menjebol gawang kawalan Hong Jeong-nam setelah memanfaatkan umpan tarik Hamzah Titofani.

Fortes hampir mencetak gol keduanya pada menit ke-26. Akan tetapi, kali ini upaya pemain berpaspor Portugal itu tidak berhasil bersarang di dalam gawang Madura United.
Madura United coba keluar menyereang ketika babak pertama memasuki 15 menit pamungkas. Akan tetapi, buruknya penyelesaian akhir membuat Laskar Sappe Kerrab gagal menyamakan kedudukan hingga turun minum.
Tertinggal satu gol, Madura United mengawali babak kedua dengan intensitas serangan tinggi. Namun, skuat besutan Fabio Lefundes kesulitan menciptakan peluang berarti di 15 menit pembuka paruh kedua.
Arema bisa keluar dari tekanan Madura United ketika laga memasuki 10 menit pamungkas. Pada menit ke-80, Sandi Sute sempat mendapat peluang yang belum menemui sasaran.

Di masa injury time, Madura United kembali keluar menyerang dan hampir saja menyamakan kedudukan lewat sepakan Slamet Nurcahyono. Akan tetapi, Adilson Maringa mampu mengamankan gawangnya dengan baik.
Skor 1-0 pun bertahan hingga wasit membubarkan pertandingan. Kemenangan ini membuat Arema semakin nyaman duduk di puncak klasemen Liga 1. Singo Edan kini punya keunggulan empat poin dari Bali United yang duduk di posisi kedua.
SUSUNAN PEMAIN AREMA VS MADURA UNITED:
Arema: 90-Adilson Maringa; 5-Bagas Adi, 19-Hanif Sjahbandi (77-Genta Alparedo 73′), 4-Sergio Silva, 87-Johan Alfarizi; 13-Hamzah Titofani (11-Feby Eka Putra 73′), 14-Jayus Hariono, 12-Rizky Dwi Febrianto; 7-Ryan Kurnia (33-Didik Ariyanto 90′), 10-Muhammad Rafli (29-Sandi Sute 59′), 9-Carlos Fortes
Pelatih: Eduardo Almeida
Madura United: 1-Hong Jeong-nam; 13-Dodi Alekvan Djin, 5-Jaimerson Xavier, 19-Fachruddin Aryanto, 3-Fandry Imbiri (70-Renan Silva 46′); 4-Asep Berlian (33-Kevy Syahertian 83′), 10-Slamet Nurcahyono, 26-Novan Setya Sasongko (6-Andik Rendika Rama 74′); 8-Greg Nwokolo (15-Fadilla Akbar 75′), 50-Hugo Gomes, 11-Silvio Escobar (9-Beto Goncalves 67′)
Pelatih: Fabio Lefundes
Kartu Kuning: Fortes 78′ – Imbiri 24′, Fadilla 76′