Belanda vs Polandia: Memphis Depay Gagal Penalti, De Oranje Gigit Jari

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Timnas Belanda gagal meraih kemenangan ketiganya di Nations League 2022-23 ketika menjamu Polandia di Stadion De Kuip, Rotterdam pada Minggu (12/6) dinihari WIB. Partai Belanda vs Polandia berakhir dengan skor 2-2.

Belanda yang tampil dengan status tim unggulan mengawali pertandingan dengan inisiatif menyerang. Pada menit ke-8, Davy Klaassen nyaris membuka keunggulan De Oranje, namun sepakannya gagal menemui sasaran.

- Advertisement -

Asyik menyerang, Belanda malah tertinggal terlebih dahulu. Polandia sukses mencuri keunggulan pada menit ke-18 setelah Matty Cash mampu menyelesaikan umpan kiriman Nicola Zalewski dengan gemilang.

Belanda vs Polandia - Nations League - uefa. com 2
uefa.com

Tertinggal, Belanda langsung mengurung lini belakang Polandia. Di pertengahan babak pertama, De Oranje mampu menciptakan beberapa peluang. Namun, mereka kesulitan membongkar rapatnya lini pertahanan Polandia.

- Advertisement -

Belanda semakin meningkatkan intensitas serangannya di 10 menit pamungkas paruh pertama. Akan tetapi, tim tuan rumah masih belum berhasil memecah kebuntuan dan skor 0-1 bertahan hingga turun minum.

Belanda kembali menekan lini belakang Polandia di menit-menit awal babak kedua. Namun, mereka malah kembali kecolongan karena Piotr Zielinski berhasil menggandakan keunggulan Polandia setelah menyambar umpan Przemyslaw Frankowski.

- Advertisement -

Keunggulan dua gol Polandia tidak bertahan lama. Pasalnya, Klaassen mampu memperkecil ketertinggalan Belanda pada menit ke-51 setelah menyelesaikan umpan Daley Blind.

Gawang Polandia kembali bergetar tiga menit setelah gol Klaassen. Kali ini, giliran Denzem Dumfries yang memaksa Lukasz Skorupsi memungut bola dari dalam gawangnya setelah menerima umpan tarik Memphis Depay.

Belanda vs Polandia - Nations League - uefa. com 3
uefa.com

Blind hampir saja membawa Belanda unggul pada menit ke-69. Namun, sepakannya dari sisi kiri pertahanan Hungaria melenceng tipis dari gawang Skorupski.

Empat menit berselang, giliran Polandia yang mendapat peluang emas melalui aksi Grzegorz Krychowiak. Ia melepas tembakan voli dari tepi kotak penalti dan memaksa Mark Flekken bekerja mengamankan gawangnya.

Timnas Belanda mendapat hadiah penalti di penghujung pertandingan setelah Cash dinyatakan melakukan pelanggaran di kotak terlarang. Depay gagal menjalankan tugasnya dengan baik karena eksekusi penaltinya membentur tiang gawang Skorupski.

Skor 2-2 tidak berubah hingga wasit mengakhiri pertandingan. Meski gagal menang, De Oranje tetap duduk di puncak klasemen grup 4 dengan perolehan tujuh poin. Sementara, Polandia ada di urutan ketiga dengan koleksi empat poin.

SUSUNAN PEMAIN BELANDA VS POLANDIA:

Belanda: 13-Mark Flekken; 2-Jurrien Timber (12-Jordan Teze 64′), 6-Stefan de Vrij, 5-Nathan Ake; 22-Denzel Dumfries, 11-Steven Berghuis (20-Teun Koopmeiners 64′), 14-Davy Klaassen (9-Cody Gakpo 64′), 21-Frenkie de Jong, 17-Daley Blind; 7-Steven Bergwijn (19-Wout Weghorst 77′), 10-Memphis Depay

Pelatih: Louis van Gaal

Polandia: 12-Lukasz Skorupski; 2-Matty Cash, 5-Jan Bednarek, 4-Jakub Kiwior, 18-Bartosz Bereszynski; 7-Przemyslaw Frankowski (15-Kamil Glik 84′), 6-Jacek Goralski (19-Szymon Zurkowski 58′), 10-Grzegorz Krychowiak, 21-Nicola Zalewski; 20-Piotr Zielinski; 23-Krzysztof Piatek

Pelatih: Czeslaw Michniewicz

Kartu Kuning: Berghuis 59′, Bergwijn 63′, De Jong 86′ – Krychowiak 16′, Bednarek 20′, Skorupski 63′, Zialinski 83′, Zurkowski 86′

- Advertisement -

More From Author

- Advertisement -

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img