Football5Star.com, Indonesia – Direktur Teknik (Dirtek) PSSI, Indra Sjafri, girang Luis Milla resmi akan menangani Persib Bandung. Dia menyebut kalau keputusan klub mendatangkan Milla jadi hal positif buat sepak bola Indonesia.
Teka-teki nakhoda anyar Maung Bandung setelah berpisah dengan Robert Alberts akhirnya temui titik terang. Dialah Luis Milla yang ditunjuk manajemen dan disambut sangat antusias oleh para pendukung karena nama besarnya.

Kedatangan pelatih asal Spanyol itu ternyata turut disambut oleh Indra. Mantan pelatih timnas U-19 Indonesia itu menyebut keputusan Persib mendatangkan Milla sangat bagus, buat sepak bola Indonesia yang ujungnya untuk timnas.

“Selamat datang kembali coach @luismillacoach di sepak bola Indonesia. Selamat berproses buat Persib menuju prestasi terbaik dan menyiapkan timnas yang lebih berkualitas,” ungkap Indra Sjafri dalam Instagram pribadinya.
Indra Sjafri Pernah Bersinergi dengan Milla
Diketahui, Indra pernah bersinergi dengan Milla saat masih menjadi nakhoda timnas U-19 Indonesia pada 2017 silam. Saat itu, Milla memang menangani timnas U-22 Indonesia acap meminjam pemain yang dibesut oleh Indra.

Saat itu, Indra pun sempat memuji Milla yang senang dengan pemain muda. “Satu saya senang adalah Luis berani menurunkan pemain-pemain muda karena dia tahu menyiapkan generasi baru sepa kbola Indonesia jauh lebih penting daripada prestasi sesaat,” kata Indra 2017 lalu.