
Football5star.com, Indonesia – Jelang pertandingan Man City vs Chelsea, kubu London Biru diterpa kabar kurang mengenakkan. Salah satu pemain mereka, Ross Barkley kedapatan berpesta liar di Dubai.
Dilansir Football5star.com dari Daily Mail, Sabtu (23/11/2019) Barkley terekam dalam video amatir tengah menari sambil bertelanjang dada di tengah kerumunan orang.
Belum ada tanggapan dari kubu The Blues mengenai video ini. Namun beredarnya kabar ini sedikit menggangu konsterasi para pemain Chelsea jelang lawan Man City.

Frank Lampard jelang pertandingan pun belum memberikan komentar apapun terkait video amatir tersebut.
Lampard hanya menegaskan bahwa dirinya memiliki kenangan tersendiri jika melawan Manchester Biru.
“Saya bermain di Chelsea selama 13 tahun dan punya perasaan yang sangat mendalam untuk klub. Kemudian saya pergi ke City selama setahun di akhir karier,” katanya kepada Sky Sports.