Kieran Trippier Akui Sempat Dirayu Manchester United

BACA JUGA

Football5star ACE99Play 613x150 1

Football5star.com, Indonesia – Kieran Trippier kini telah resmi berseragam Newcastle United. Tapi dia tidak menampik banyak klub yang menginginkannya.

Salah satunya Manchester United. Trippiier berujar raksasa Premier League sempat merayunya untuk pindah ke Old Trafford usai Euro 2020 lalu.

- Advertisement -
kieran trippier-talksport
talksport

Akan tetapi kesepakatan tak pernah tercapai. Penyebabnya adalah keengganan Setan Merah memenuhi biaya yang diinginkan Atletico Madrid.

“Setelah Euro ada banyak peminat yang serius. Saya harus lebih berhati-hati dengan kata-kata saya karena saya tidak ingin ada masalah lagi. Tapi Manchester United tertarik pada saya,” kata Kieran Trippier kepada The Athletic, Jumat (28/1/2022).

- Advertisement -
Kieran Trippier - The Guardian
The Guardian

“Kami telah melakukan pembicaraan tapi Atletico ingin saya dibayar penuh dengan klausul pelepasan, itu merupakan jumlah uang yang banyak untuk pmeain berusia 30 tahun,” ia menambahkan.

Kieran Trippier Mengerti Kenapa United Tak Jadi Membelinya

Tuntutan Atletico Madrid itu lah yang membuat Setan Merah mengurungkan niatnya. Kini penggawa timnas Inggris telah sepenuhnya menjadi milik Newcastle United.

- Advertisement -
Kieran Trippier - Chronicle Live
Trippier meningalkan Atletico pada Januari 2021 dan kembali ke Inggris bersama Newcastle United (Chronicle Live)

Terkait batalnya bergabung dengan Manchester United, Kieran Trippier mengerti sikap manajemen Setan Merah. Dan sekarang ia sudah masa bodoh dengan apa yang terjadi dan ingin menikmati petualangan baru bersama The Magpies.

“Saya mengerti mengapa mereka membatalkan ide untuk mengontrak saya. Karena keadaannya memang seperti itu,” ucapnya.

“Setelah itu ada opsi dengan klub lain yang datang. Tapi sekarang saya sudah tidak peduli lagi. Saya adalah pemain Newcastel United,” tutup pemain 31 tahun.

- Advertisement -

More From Author

- Advertisement -

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img