Football5star.com, Indonesia – Kim Min-jae kini jadi idola baru di Napoli. Baru bergabung dia sudah mampu menjadi pengganti sepadan Kalidou Koulibaly di jantung pertahan.
Bek tangguh Korea Selatan sudah mencetak satu gold an turut berperan atas keberhasilan Napoli memuncaki klasemen Serie A sementara. Sudah melakoni tujuh laga dia sudah menghadapi banyak bomber berbahaya.

Dan sejauh ini lawan terberat untuk mantan bek Fenerbahce adalah Olivier Giroud. Menurutnya bomber AC Milan punya kekuatan hingga memaksa lawan harus fokus selama laga.
“Beradaptasi di liga top itu sulit. Tapi saya pikir harus melakukannya tanpa syarat. Saya pikir saya tidak akan bermain jika saya tidak bisa mengikuti kecepatan. Saya punya rekan-rekan yang membantu saya,” kata Kim Min-jae, Jumat (23/9/2022).

“Lawan terberat saya di Italia sejauh ini adalah Olivier Giroud. Dia punya kualitas sebagai striker murni dan kekuatan yang hebat. Anda harus menjaga posisi Anda dan fokus selama 90 menit untuk menjaganya,” ia menambahkan.
Kim Min-jae Sudah Rasakan Kehebatan Olivier Giroud
Ucapan bek 25 tahun bukan tanpa alasan. Dia sudah merasakan sendiri bagaimana licinnya pergerakan Olivier Giroud.

Akhir pekan lalu Napoli menghadapi AC Milan di Giuseppe Meazza. I Partinopei memang menang 2-1. Tapi Kim Min-jae tidak mampu menghalangi Giroud mencetak gol.
Pada pertengahan babak kedua bomber Prancis mengelabui Min-jae. Ia yang sedang dijaga ketat sang bek berhasil meloloskan diri saat menerima umpan Theo Hernandez untuk mencetak gol.