
Football5Star.com, Indonesia – Kemenangan 2-0 yang dibukukan timnas Malaysia atas Filipina, Rabu (23/3/2022), punya makna tersendiri bagi Kim Pan-gon. Kemenangan itu membawa pria asal Korea Selatan itu memutus tren buruk pelatih Malaysia yang telah berlangsung 17 tahun.
Sejak 2005, Pan-gon tercatat sebagai pelatih pertama yang meraih kemenangan pada debut resminya sebagai pelatih timnas Malaysia. Sebelum dia, pelatih yang juga menang pada debutnya adalah Bertalan Bicskei pada 2004. Ketika itu, pelatih asal Hungaria tersebut membuka kiprahnya dengan kemenangan 2-1 atas Thailand.

Setelah Bicskei, tak ada pelatih Harimau Malaya yang memenangi debut resminya. Pada 2005, laga pertama Norizan Bakar berbuah kekalahan 0-1 dari Selandia Baru. Tiga tahun berselang, Bashkaran Sathianathan lebih tragis. Malaysia takluk 1-4 dari Bahrain pada laga debutnya.
Hasil lebih baik dituai Krishnasamy Rajagobal. Mengambil alih kendali skuat Harimau Malaya pada 2009, dia memetik hasil imbang 0-0 pada laga perdananya sebagai pelatih Malaysia melawan Kenya. Sebelumnya, Malaysia menang 4-0 atas Zimbabwe. Namun, laga itu tak resmi karena skuat lawan bukanlah timnas sesungguhnya.
Dua Pil Pahit untuk Ong Kim Swee sebagai Pelatih Malaysia
Tren buruk pelatih Malaysia tak berubah memasuki dekade baru. Ong Kim Swee yang menjani debutnya pada 2014 juga hanya menuai hasil imbang tanpa gol. Timnas Malaysia ditahan 0-0 oleh Filipina pada waktu itu. Berikutnya, Dollah Saleh malah membawa Harimau Malaya takluk 1-4 dari Tajikistan pada debutnya.
Ong Kim Swee kembali menangani Malaysia sepeninggal Dollah Saleh. Lagi-lagi, dia tak menuai kemenangan. Jangankan mengulang hasil imbang seperti pada periode pertamanya, dia kali ini malah menuai kekalahan. Harimau Malaya ditaklukkan Arab Saudi pada kualifikasi Piala Dunia 2018.

Debut Kim Swee pada periode keduanya diwarnai insiden tak mengenakkan. Menjamu Arab Saudi di Stadion Bukit Jalil, Harimau Malaya tertinggal 1-2 hingga kerusuhan penonton terjadi pada menit ke-88. Wasit menghentikan pertandingan. Lalu, AFC memutuskan Malaysia kalah 0-3.
Dua pelatih Malaysia sepeninggal Kim Swee tak juga mampu mematahkan kutukan. Nelo Vingada menuai kekalahan 1-2 dari Lebanon pada kualifikasi Piala Asia 2019. Lalu, Tan Cheng Hoe hanya mampu membawa Harimau Malaya imbang 2-2 dengan Mongolia pada laga perdananya.