Football5Star.com, Indonesia – Man City berhasil menjauhkan diri dari kejaran Liverpool dan Chelsea di tabel klasemen Liga Inggris. The Cityzens kini memiliki keunggulan enam poin dari kedua rivalnya.
Man City memiliki keunggulan enam angka berkat kemenangan atas Leicester City di Stadion Etihad, Minggu (26/12) malam WIB. Tercipta sembilan gol di laga tersebut dan The Cityzens sukses mengalahkan Leicester dengan skor 6-3.

Liverpool tidak bisa mendekati City karena laga melawan Leeds United urung digelar. Awalnya, laga tersebut akan mentas pada Minggu (26/12) malam WIB. Akan tetapi, The Whites meminta laga tersebut ditunda karena sedang dihantam badai Covid-19.
Chelsea memanfaatkan penundaan pertandingan Liverpool dengan maksimal. The Blues sukses meraih tiga poin ketika menyambangi markas Aston Villa malam tadi. Kemenangan tersebut membuat The Blues berhasil menyamai perolehan poin Liverpool.
Arsenal melengkapi empat besar klasemen Premier League. The Gunners melanjutkan tren positifnya setelah meraih kemenangan 5-0 di markas Norwich City. The Gunners kini memiliki keunggulan enam angka dari Tottenham yang mengintai di posisi kelima.
Pekan ke-19 Liga Inggris akan ditutup dengan laga Newcastle United vs Manchester United. Laga tersebut akan digelar di St James’ Park pada Selasa (28/12) dinihari WIB. Andai berhasil membawa pulang tiga poin, Manchester United akan menggusur Tottenham dari posisi kelima.

HASIL PERTANDINGAN LIGA INGGRIS PEKAN KE-19:
Minggu (26/12):
- West Ham 2-3 Southampton (Michail Antonio 49′, Said Benrahma 64′ – Mohammed Elyounoussi 8′, James Ward-Prowse 61′ [p], Jan Bednarek 70′)
- Tottenham Hotspur 3-0 Crystal Palace (Harry Kane 32′, Lucas Moura 34′, Son Heung-min 74′)
- Norwich City 0-5 Arsenal (Bukayo Saka 6′, 67′, Kieran Tierney 44′, Alexandre Lacazette 84′ [p], Emile Smith Rowe 90+1′)
- Manchester City 6-3 Leicester City (Kevin De Bruyne 5′, Riyad Mahrez 14′ [p], Ilkay Guendogan 21′, Raheem Sterling 25′ [p], 87′, Aymeric Laporte 69′ – James Maddison 55′, Ademola Lookman 59′, Kelechi Iheanacho 65′)
Senin (27/12):
- Aston Villa 1-3 Chelsea (Reece James 28′ [bd] – Jorginho 34′ [p], 90+1′ [p], Romelu Lukaku 56′)
- Brighton 2-0 Brentford (Leandro Trossard 34′, Neal Maupay 42′)
Selasa (28/12):
- Newcastle United vs Manchester United
Ditunda:
- Burnley vs Everton
- Liverpool vs Leeds United
- Wolves vs Watford
KLASEMEN LIGA INGGRIS:
Posisi | Tim | Selisih Gol | Poin |
1 | Manchester City | 38 | 47 |
2 | Liverpool | 35 | 41 |
3 | Chelsea | 29 | 41 |
4 | Arsenal | 9 | 35 |
5 | Tottenham Hotspur | 2 | 29 |
6 | West Ham United | 6 | 28 |
7 | Manchester United | 2 | 27 |
8 | Wolves | -1 | 25 |
9 | Brighton | -1 | 23 |
10 | Leicester City | -3 | 22 |
11 | Aston Villa | -4 | 22 |
12 | Crystal Palace | -3 | 20 |
13 | Brentford | -3 | 20 |
14 | Southampton | -9 | 20 |
15 | Everton | -8 | 19 |
16 | Leeds United | -18 | 16 |
17 | Watford | -10 | 13 |
18 | Burnley | -7 | 11 |
19 | Newcastle United | -23 | 10 |
20 | Norwich City | -31 | 10 |