Football5Star.com, Indonesia – Level timnas Indonesia dianggap tak setara dengan Vietnam, Thailand, dan Malaysia di Piala AFF 2020. Anggapan itu datang dari pelatih Hanoi FC, Hoang Van Phuc, yang coba jabarkan lawan-lawan berat buat Vietnam.
Timnas Indonesia memang masuk grup yang cukup berat. Mereka akan melawan Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos di Piala AFF 2020. Van Phuc menilai kalau kualitas Piala AFF di bawah dari kualifikasi Piala Dunia 2022.
Apalagi, dalam fase kualifikasi akhir, Vietnam sempat menjajal kekuatan lawan-lawan, seperti Cina, Arab Saudi, Australia, hingga Jepang. Dia tak menyebut timnas Indonesia sebagai lawan selevel Vietnam.
“Di babak kualifikasi ketiga Piala Dunia 2022, hasil kami tidak bagus ketika kami harus menghadapi tim kelas Asia. Namun, ketika kembali ke Piala AFF 2020, tim Asia Tenggara memiliki level yang lebih rendah, lawan setara, ada Thailand, Malaysia,” ungkap Van Phuc dikutip dari Lao Dong.
Tak Cuma Timnas Indonesia yang Dipandang Sebelah Mata
Pada laga pembuka Piala AFF 2020, timnaa Vietnam akan menghadapi Laos, Senin (6/12/2021). Tak cuma Indonesia, Van Phuc jua meremehkan Laos.
Fakta Laos akan diperkuat eks striker Ligue 1, Billy Ketkeophomphone, nyatanya dianggap dia tak begitu istimewa. Menurutnya, satu orang tak bisa mengubah banyak.
“Dapat dikatakan bahwa tim Laos memiliki informasi yang sangat sedikit tentang kami karena mereka tidak banyak bermain. Mereka akan memiliki kehadiran striker Eropa Ketkeophomphone, tetapi sulit bagi seorang individu untuk mengubah level tim,” tutup dia.