Football5star.com, Indonesia – Lama menghilang dari pentas Premier League, Darron Gibson ternyata masih berkarier sebagai pemain profesional. Saat ini eks bintang Manchester United memperkuat Salford City yang berlaga di League One.
Darren Gibson sempat lama melintang bersama Manchester United. Dia juga pernah berseragam Everton selama beberapa musim.
Akan tetapi cedera berkepanjangan membuat namanya kian tenggelam. Sempat memperkuat Sunderland dan Wigan Athletic, sejak tahun lalu dia dibeli oleh klub divisi tiga Inggris, Salford City.
Pemain 33 tahun terikat kontrak hingga Juni mendatang di Salford. Walau masih berkarier sebagai pemain, ia sudah mempersiapkan masa depan dengan matang.

Seperti dilansir The Athletic, saat ini Gibson sedang bernegosiasi dengan Wigan Athletic untuk mengambil alih klub. Dia tertarik membeli mantan klubnya itu setelah mereka mengalami krisis finansial akibat pandemi covid-19.
Wigan Athletic sejatinya nyaris dimiliki konsorsium asal Spanyol Desember lalu. Tapi kedua belah pihak gagal menemui kesepakatan.
Kini setidaknya ada 38 investor yang mendekati The Latics. Mereka semua sudah berbicara dengan pemilik klub, Gerald Krasner dan Paul Stanley.
Empat dari investor tersebut dilaporkan sudah memberikan bukti pendaan yang diperlukan untuk membawa proses ke tahap berikutnya. Dari keempat investor tersebut Darron Gibson termasuk di antaranya.
Tidak disebutkan berapa dana yang akan dikeluarkan eks Manchester United untuk membeli Wigan. The Athletic melaporkan proposal yang ditawarkan membuat Gerald Krasner tertarik.