Matthias Ginter Tepis Rumor Kesepakatan dengan Bayern Munich

BACA JUGA

Football5star ACE99Play 613x150 1

Football5Star.com, Indonesia – Matthias Ginter merupakan salah satu pemain yang dipertimbangkan Bayern Munich untuk menggantikan posisi Niklas Suele pada musim 2022-23. Sejumlah media Jerman pun menyebut Ginter telah mencapai kesepakatan pribadi dengan Bayern dan akan merapat ke Allianz Arena ketika kontraknya dengan Borussia Moenchengladbach usai musim panas ini.

Ginter pun buka suara mengenai rumor tersebut. Bek andalan timnas Jerman itu mengaku belum menentukan klub yang akan dibela musim depan dan menepis rumor kesepakatan dengan Die Roten.

- Advertisement -
Matthias Ginter - Bayern Munich - Gladbach - SB Nation
SB Nation

“Saya tidak tahu berasal dari mana rumor kesepakatan saya dengan Bayern. Hingga hari ini, saya masih belum membuat keputusan terkait masa depan,” jelas Ginter kepada RND.

“Saya masih belum tahu apakan akan tetap bermain di Jerman atau pindah ke luar negeri musim depan. Semua opsi masih terbuka dan ada beberapa pilihan yang bisa diambil akhir musim ini,” katanya menambahkan.

- Advertisement -
MATTHIAS GINTER SANTER DIBERITAKAN AKAN GABUNG INTER MILAN

Inter Milan menjadi salah satu klub yang dilaporkan tertarik meminang jasa Ginter. Media-media Italia bahkan menyebut para petinggi La Beneamata telah menjalin kontak dengan perwakilan Ginter semenjak bursa transfer musim dingin.

Andai pindah ke Inter, Ginter bakal diplot sebagai pengganti Andrea Ranocchia. Ranocchia bakal dilepas Inter ketika kontraknya berakhir pada musim panas 2022 mendatang.

- Advertisement -
Matthias Ginter - Bayern Munich - Gladbach - Archysport
Archysport

Selain Inter, Barcelona juga sempat disebut tertarik mendaratkan Ginter. Akan tetapi, Blaugrana lebih memilih mengangkut Andreas Christensen dengan status free agent pada bursa transfer mendatang.

Ginter telah dipastikan bakal angkat koper dari Gladbach di akhir musim 2021-22. Ginter mengakhiri petualangannya selama lima musim bersama Die Fohlen karena ingin mencari tantangan baru.

- Advertisement -

More From Author

- Advertisement -

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img