Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, memberi kabar baik setelah pemain andalannya Bukayo Saka ditarik keluar pada laga lawan Oxford United. Saka diketahui mengalami masalah di lutut kanannya.
Arsenal berhasil mengalahkan Oxford United pada ronde ketiga Piala FA dengan skor 3-0, (10/1/23). Hasil ini mengantarkan mereka lolos ke ronde keempat dan akan melawan Manchester City.

Pada akhir pekan, Arsenal akan melawan rival abadi mereka, Tottenham. Namun fans dibuat was-was karena Saka ditarik keluar pada menit ke-75 dan terlihat pincang saat keluar dari lapangan setelah sebelumnya menerima perawatan di lutut kanannya.
Namun Arteta menyebut pemain timnas Inggris tidak menderita cedera yang cukup serius.
“Dia baik-baik saja, dia baik-baik saja. Ya (dia baik-baik saja),” kata pelatih asal Spanyol itu seperti dilansir Football5Star.com dari The Athletic.
Saka telah menjadi pemain krusial untuk timnya musim ini, dengan mencatatkan tujuh gol dan enam assists di semua kompetisi.
Mikel Arteta Masih Berharap Dapat Penyerang Baru

Eddie Nketiah tampil sangat baik menggantikan Gabriel Jesus yang menderita cedera panjang. Dia berhasil mencetak dua gol di laga lawan Oxford.
Tapi, Arteta masih berharap klubnya merekrut penyerang baru karena Jesus harus menepi cukup lama dan Nketiah tak bisa memainkan semua pertandingan tanpa pelapis.
“Masalahnya kita hanya punya satu (penyerang). Dan untuk pergi selama berbulan-bulan sampai Jesus kembali tidaklah mudah,” ujar Arteta.
“Tetapi kami harus mengeluarkan yang terbaik dari para pemain yang kami miliki saat ini dan jika kami dapat memiliki beberapa bala bantuan (dari bursa transfer), bagus.”