Mohamed Salah Masih Tak Terima Liverpool Dikalahkan Real Madrid

BACA JUGA

Prediksi: Benfica vs Inter Milan

Prediksi: Bayern Munich vs Kobenhavn

Prediksi: Arsenal vs RC Lens

Football5star ACE99Play 613x150 1

Football5Star.com, Indonesia – Pemain Liverpool, Mohamed Salah, nampaknya masih tak terima timnya dikalahkan oleh Real Madrid 0-1 di final Liga Champions beberapa pekan lalu. Salah mengatakan bahwa Liverpool pantas menang di laga itu.

Liverpool kembali kalah melawan Real Madrid di final Liga Champions setelah sebelumya juga kalah pada final musim 2017-18.

- Advertisement -
Liverpool vs Real Madrid Thibaut Courtois Menggila, Los Blancos Juara (@ChampionsLeague)
@ChampionsLeague

The Reds punya banyak peluang di laga itu, termasuk beberapa dari Salah yang semuanya dimentahkan oleh Thibaut Courtois. Hal ini meyakini Salah bahwa Liverpool pantas menang di laga itu.

“Kami pantas menang, kami memiliki lebih banyak peluang. Saya memiliki dua atau tiga peluang bersih, tetapi Thibaut Courtois melakukan penyelamatan luar biasa,” kata Salah seperti dilansir Football5Star.com dari France Football.

- Advertisement -

“Itu tugasnya, itulah tujuan Real Madrid merekrutnya. Itu adalah malamnya,” lanjut Salah.

YouTube video

Mohamed Salah Ingin Raih Ballon d’Or

Mohamed Salah Masih Tak Terima Liverpool Dikalahkan Real Madrid (Football Boast)
Football Boast

Juaranya Real Madrid juga membuat Karim Benzema berpeluang besar untuk meraih Ballon d’Or tahun ini.

- Advertisement -

Salah mengakui dirinya ingin mendapatkan penghargaan prestisius itu dan masih yakin dirinya bisa meraihnya tahun ini.

“Saya ingin memenangkannya untuk bergabung dengan George Weah, satu-satunya orang Afrika (yang memenangkan Ballon d’Or). Memang benar saya kaget dengan peringkat saya di tahun 2021 (ketujuh).

“Untuk tahun ini, kekalahan melawan Real Madrid adalah kerugian, bahkan jika saya memainkan permainan yang bagus di final.

“Tapi itu tidak membatalkan semua yang telah saya capai selama berbulan-bulan. Mari kita tunggu pemungutan suara. Dan jika sayat ak menang Ballon d’Or pada 2022, saya akan melakukan semua yang saya bisa untuk menjadi yang berikutnya.”

- Advertisement -

More From Author

- Advertisement -

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img