Football5star.com, Indonesia – Romelu Lukaku jadi sosok yang dibicarakan usai laga Inter Milan vs Shakhtar Donetsk, Kamis (10/12/2020) dinihari WIB. Tapi bukan gol yang membuat namanya jadi perbincangan.
Akan tetapi aksi tak sengajanya yang membuat Inter Milan gagal menang. Pada laga penentuan Liga Champions itu Romelu Lukaku menjadi penghalang saat Alexis Sanchez menyundul bola.
Jika dilihat dari tayangan ulang, bola sundulan Alexis Sanchez jelang akhir laga bisa saja masuk ke gawang Shakhtar Donetsk. Namun, bola justru mengenai kepala Lukaku yang berada tepat di mulut gawang.
Akibatnya, I Nerazzurri hanya bermain imbang 0-0 dan gagal lagi menembus 16 besar Liga Champions. Di sisi lain, apa yang dilakukan sang bomber justru disyukuri bintang tim tamu, Mykola Matvienko.
Ia berterima kasih pada mantan pemain Manchester United. “Terima kasih Lukaku. Dia membantu kami menghentikan salah satu peluang terbaik mereka yang mencapai target,” kata Mykol Matvienko kepada Futbol TV, Kamis (10/12/2020).
Sementara itu, hasil imbang ini membuat Shakhtar berada di peringkat ketiga dan berhak melaju ke Liga Europa. Menurut sang bek, hasil ini pantas mereka raih.
“Inter ingin menang, kami juga menginginkannya. Kami bisa mengatakan bahwa ini hasil yang positif karena kami akan tampil di Liga Europa. Kami pantas meraihnya,” tutup Mykola Matvienko.
[better-ads type=’banner’ banner=’156436′ ]