Robert Lewandowski Siap Akhiri Karier di Barcelona

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Penyerang Barcelona, Robert Lewandowski, mengakui akhir kariernya semakin mendekat. Ia pun tidak menutup peluang menutup karier profesionalnya bersama Blaugrana.

Lewandowski saat ini telah berusia 34 tahun. Penyerang andalan timnas Polandia itu bakal berusia 38 tahun ketika kontraknya bersama Blaugrana habis pada akhir musim 2025-26 mendatang.

- Advertisement -
Robert Lewandowski - Pensiun di Barcelona - Getty Images 2
Istimewa

“Akhir karier saya? Hari itu tentunya semakin dekat,” ujar Lewandowski seperti dikutip Football5Star dari laman Mundo Deportivo.

“Sangat mungkin saya mengakhiri karier profesional bersama Barca. Saya dan keluarga sangat nyaman tinggal di sini,” sambung Lewandowski.

- Advertisement -
TUGAS ROBERT LEWANDOWSKI BUKAN CUMA BIKIN GOL

Musim pertama Lewandowski bersama Barcelona berjalan sukses. Selain berhasil mengantar Blaugrana meraih gelar juara LaLiga, Lewandowski juga tidak kesulitan menjebol gawang lawan. Dalam 34 penampilan di liga, Lewandowski berhasil menciptakan 23 gol.

Lewandowski merasa kurang puas dengan raihan golnya. Ia merasa bisa menciptakan lebih banyak gol lagi, namun harus rela mengerjanan peranan lain di atas lapangan.

- Advertisement -
Robert Lewandowski dipastikan kembali berlaga di Liga Europa setelah 12 musim.
Getty Images

“Saya merasa bisa mencetak lima atau enam gol lebih banyak musim ini. Tapi, saya dibebani peranan lain selain menciptakan gol. Saya memegang peranan penting di dalam serta luar lapangan. Saya harus beradaptasi dengan peranan baru ini,” tegasnya.

Lewandowski mematok target target besar untuk musim 2023-24. Selain ingin mempertahankan gelar juara LaLiga, Lewandowski juga berambisi membawa Blaugrana tampil maksimal di kompetisi Eropa.

- Advertisement -

More From Author

- Advertisement -

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img