Football5Star.com, Indonesia – Robert Lewandowski mengaku tak yakin dengan kans Polandia menjadi juara Piala Dunia dalam beberapa tahun ke depan. Ia lebih memilih menambah koleksi gelar Liga Champions bersama Bayern Munich ketimbang menimbang kans Polandia menjadi juara dunia.
Lewandowski cs belum memastikan tempat di Piala Dunia 2022. Mereka harus terlebih dahulu menghadapi Rusia serta Swedia atau Republik Cheska di babak play-off, Maret mendatang.

“Rasanya sulit menjadi juara Piala Dunia bersama tim nasional. Kami semua harus tetap realistis dengan peluang juara,” tegas Lewandowski kepada SportBild.
“Tapi, saya tetap senang dengan pencapaian sejauh ini. Saya masih lapar dan ingin terus meraih gelar bergengsi. Saya masih ingin menjadi juara Liga Champions. Saya bekerja ekstra keras untuk mewujudkan mimpi itu,” katanya menambahkan.
ROBERT LEWANDOWSKI SEBUT BAYERN MUNICH SEBAGAI TIM UNGGULAN
Lebih lanjut, Lewandowski tidak malu-malu mengakui status Bayern Munich sebagai salah satu tim unggulan di Liga Champions 2021-22. Lewandowski juga menyebut lima tim raksasa lainnya sebagai pesaing terberat Die Roten.
“Menurut saya, tim unggulan musim ini adalah Liverpool, Manchester City, Paris Saint-Germain, Real Madrid, Chelsea, dan Bayern. Tapi, masih ada banyak hal yang bisa terjadi sebelum pertandingan babak 16 besar.”

“Untuk saat ini, saya masih merasa enam tim tersebut memiliki peluang lebih besar ketimbang klub-klub lainnya,” tuntas Lewandowski.
Lewandowski dan Bayern akan menantang wakil Austria, Red Bull Salzburg, di babak 16 besar. Partai leg pertama rencananya akan digelar di Red Bull Arena pada 17 Februari mendatang.