Football5Star.com, Indonesia – Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, meminta para pemainnya untuk fokus ke laga lawan Empoli setelah jeda internasional, bukan ke laga lawan Chelsea. Menurut Pioli, Empoli akan lebih sulit dari Chelsea.
Setelah kalah melawan Napoli, Milan akan berhadapan melawan Empoli dan Chelsea pada awal Oktober tepat setelah jeda internasional.

Pioli mengakui bahwa ada ekspektasi tinggi kepada Milan di Liga Champions, terutama melawan tim sebesar Chelsea. Namun dia mengingatkan bahwa laga lawan Empoli sebelum laga Chelsea akan lebih sulit.
“Saya tidak berpikir ada banyak perbedaan antara bermain bagus di Italia dan di Eropa. Liga Champions memang membutuhkan tempo yang lebih tinggi, tapi tidak ada yang tidak mungkin,” kata Pioli seperti dikutip Football5Star.com dari Football Italia.
“Saya mengerti ada ekspektasi di sekitar pertandingan Chelsea, tapi saya pertahankan pertandingan paling sulit bagi kami pasti akan melawan Empoli.
“Ketika kami memasuki pertandingan itu, saya akan menyambut para pemain kembali dari tugas internasional hanya dua hari sebelumnya. Saya percaya bahwa jika kami bermain di level kami yang biasa, maka hasil melawan Chelsea tentu berada dalam jangkauan kami.”
Stefano Pioli Ungkap Target AC Milan Musim Ini

Milan datang ke musim ini dengan status juara bertahan. Namun Pioli mengatakan bahwa target timnya musim ini adalah tetap kompetitif di liga dan memenangka trofi apapun.
“Kami mencoba untuk meningkatkan level kami bahkan lebih setelah musim lalu, tetapi Serie A adalah liga yang seimbang dan semua orang telah naik level dengan pemain-pemain baru, jadi kami ingin tetap berada di grup yang berjuang untuk gelar sampai akhir,” kata Pioli.
“Target Milan adalah menjadi kompetitif dan memenangkan trofi. Kami ingin terus berkembang, karena kami tetap tim muda, tetapi memiliki kepercayaan diri yang memungkinkan kami membidik puncak.”