Jadi Top Skorer Sementara, Safawi Rasid Tak Mau Besar Kepala

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Safawi Rasid menjadi bintang di pertandingan Malaysia vs Laos. Ia mencetak tiga dari empat gol kemenangan Malaysia di partai kedua Piala AFF 2020.

Torehan hat-trick membuat Safawi Rasid untuk sementara menjadi top skorer sementara Piala AFF 2020 dengan empat gol. Di pertandingan pertama melawan Kamboja, ia cetak satu gol lewat penalti.

- Advertisement -
Hasil Malaysia vs Laos: Harimau Malaya Kuasai Puncak
FAM

Mampu menciptakan tiga gol dan menjadi top skorer sementara tak lantas membuat Safawi besar kepala. Menurutnya ia masih merasa bukan pemain bintang.

“Sebelum ini, saya tidak pernah diberitahu bahwa saya adalah salah satu bintang andalan. Dengan dukungan pelatih dan rekan satu tim membuat saya bisa tunjukkan penampilan terbaik,” kata Safawi seperti dikutip Football5star.com dari Bernama, Jumat (10/12/2021).

- Advertisement -

“Terima kasih Tuhan telah mengizinkan saya untuk kembali bermain lebih bagus untuk tim nasional” tambahnya.

Meski begitu, Safawi mengaku bahwa ia masih belum puas dengan catatan 4 gol yang ia torehkan. Menurutnya, ia masih harus meningkatkan permainannya.

- Advertisement -
Timnas Kamboja vs Timnas Malaysia Piala AFF 2020 (2) - Affsuzukicup
Affsuzukicup.com

“Tapi saya juga tahu bahwa saya harus meningkatkan level permainan saya untuk membantu tim dan kami akan berusaha memberikan yang terbaik untuk tim di pertandingan berikutnya,”

Safawi Rasid Disanjung Tan Cheng Hoe

Sementara itu, pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe menyampaikan pujian untuk tiga gol yang ditorehkan Safawi Rasid.

“Selamat kepada Safawi yang telah bekerja keras bersama tim nasional selama ini dan hari ini terbukti melalui hat-trick. Dia memiliki spesialisasinya sendiri tetapi dia harus bekerja keras karena masih banyak yang harus diperbaiki,” kata Tan Cheng Hoe.

Safawi Rasid lahir pada 5 Maret 1997 di Dungun, Terengganu, Malaysia. Rasid merupakan jebolan T-Team FC, Malaysia.

Jadi Top Skorer Sementara, Safawi Rasid Tak Merasa Superstar
affsuzukicup.com

Rahmad Darmawan yang pernah menjadi juru taktik T-Team FC pada musim 2015-2017 sempat melatih Safawi. Bersama Coach RD, Safawi sempat menjadi andalan di Malaysia Super League 2016.

Safawi pun makin berkembang di bawah arahan Coach RD. Dia kemudian masuk dalam Timnas Malaysia U-16 hingga senior.

Safawi kemudian hengkang ke JDT. Di JDT, Safawi sudah mengemas 28 gol dan 10 assist dari 82 laga. Safawi juga pernah mencicipi kerasnya kompetisi Liga Portugal bersama Portimonense FC.

- Advertisement -

More From Author

- Advertisement -

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img