Football5star.com, Indonesia – William Saliba akhirnya mendapat menit bermain di Arsenal. Dia kini jadi sosok tak tergantikan di jantung pertahanan.
Padahal dua musim terakhir sang bek selalu dipinjamkan. Sebelum musim 2022-2023 dimulai pun tidak ada yang menjamin tempatnya di Arsenal.

Akan tetapi bek timnas Prancis membuktikan diri peminjaman ke Nice dan Marseille menjadikannya pemain yang berbeda. Dia lebih kuat dan tampil sangat tenang di belakang.
Saliba pun senang bisa diandalkan Mikel Arteta. Kini dia ingin fokus mengembalikan Meriam London ke puncak kejayaan.

“:Saya ada di sini untuk membantu klub kembali ke puncak. Saya akan memberikan segalanya untuk klub ini dan membantunya kembali ke sana,” kata William Saliba, Sabtu (8/10/2022).
“Anda tidak selalu bersenang-senang, itu bagian dari hidup. Tapi itu semua masa lalu. Sekarang saya fokus pada masa kini dan masa depan,” ia menambahkan.
William Saliba hanya Butuh Jam Terbang
Ketika didatangkan dari Saint-Ettienne tiga musim lalu besar harapan yang berada di pundak bek 21 tahun. Apalagi dia dianggap sebagai pemain masa depan Prancis.

Akan tetapi tidak ada yang berjalan mulus. William Saliba kalah bersaing sampai harus dipinjamkan dua kali.
Musim ini dia membuktikan bahwa dia layak berada di starting Arsenal. Bahkan targetnya membawa klub ke puncak mulai tercapai dengan keberhasilan The Gunners memuncaki klasemen Premier League.
“Terkadang saya merasa sulit di Arsenal ketika tidak bermain sepanjang waktu. Tapi seperti itulah olahraga,” tutup penggawa timnas Prancis.