Xavi Akui Villarreal Tak Pantas Kalah Lawan Barcelona

BACA JUGA

Banner Gamespol Baru Fix 1

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengakui bahwa timnya beruntung berhasil mengalahkan Villarreal 3-1, (28/11/21). Menurutnya, Villarreal setidaknya pantas mendapatkan hasil imbang di laga itu.

Barcelona berhasil mengalahkan Villarreal dengan skor 3-1 dan ini membuat Xavi tak terkalahkan di 3 laga pertamanya sebagai pelatih Barca.

Xavi Hernandez Akui Villarreal Tak Pantas Kalah Lawan Barcelona (Global Happenings)
Global Happenings
- Advertisement -

Namun, pasukan Unai Emery membuang banyak peluang di laga itu, terutama saat skor masih 1-1 sampai akhirnya Pervis Estupinan melakukan blunder dan membuat Memphis Depay berhasil mencetak gol pada menit ke-88. Xavi mengakui The Yellow Submarine setidaknya tak pantas kalah.

“Ini tiga poin emas. Kemenangan adalah Air Suci di posisi kami. Villarreal tidak pantas kalah, itulah kenyataannya, tetapi Anda juga harus beruntung,” ucap Xavi seperti dikutip Football5Star.com dari Sport.

- Advertisement -

“Kami bermain melawan tim hebat, tim Liga Champions dan kami menderita. Kami harus menghargai kemenangan ini. Saya pikir kami harus benar-benar bahagia dan merayakannya.

“Sikap (para pemain) sempurna. Saya sangat senang untuk para pemain karena mereka pantas mendapatkannya.”

Xavi Hernandez: Kami Harus Tampil Lebih Baik

Xavi Hernandez Akui Villarreal Tak Pantas Kalah Lawan Barcelona (Football Espana)
Football Espana
- Advertisement -

Karena hal itu, Xavi meminta timnya untuk tampil lebih baik lagi dan harus tampil lebih mendominasi lagi.

“Kami memulai dengan baik, kami memiliki penguasaan bola dan membuka lapangan, tetapi kami harus bermain lebih baik lagi,” kata eks pelatih Al-Sadd itu.

Dia melanjutkan, “Kami baru memulai dan semua kemenangan disambut baik, tetapi kami harus lebih mendominasi permainan dan menguasai bola di separuh lapangan lawan.”

- Advertisement -

More From Author

- Advertisement -

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img